ITIL dan PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA
Siapa yang tidak kenal dengan telkom, apalagi produknya seperti Telkomsel dan IndiHome merupakan operator seluler dan penyedia layanan internet rumah terbesar dan terluas di Indonesia. Pada postingan kali ini Penulis akan membahas ITIL pada telkom. Bagi yang lupa atau belum tau penjelasan ITIL sendiri dapat mampir ke sini ITIL pada shopee
1. Service Strategy
Strategi besar Telkom adalah merubah perusahaannya menjadi
perusahaan telekomunikasi digital. Salah satu bagian implementasinya dengan mendongkrak
pendapatan bisnis digital perusahaan. Tercatat pada akhir juni 2020 Telkom mengelola sekitar
152 produk digital aktif yang terdapat pada Indigo, Amoeba dan Tribe.
Dilain hal sebagai perusahaan telekomunikasi tentunya perlu memperhatikan kualitas dari jaringan yang dimiliki. Telkom melakukan perluasan jaringan pada salah satu produknya yaitu IndiHome ke seluruh Indonesia. Pada IndiHome telkom juga melakukan peningkatan kualitas dengan meningkatkan rasio uplink dan downlink, dan juga menawarkan higher speed same price yang ditujukan kepada pelanggan setia.
2. Service Design
Menghadapi era digitalisasi ini mengharuskan setiap perusahaan
malakukan transformasi digital tentunya untuk meningkatkan kinerja dan daya
saing. PT Telkom menyediakan layanan yang dapat membantu agar perusahaan dapat
melakukan transformasi digital.
Pada PT Telkom terdapat sebuah divisi bernama Divisi
Enterprise Service. Divisi ini bertugas mengelola pelanggan dengan segmen high
end market, dengan kewajiban dapat memberikan solusi layanan digital yang
inovatif dan adaktif. Divisi ini melalui Telkom Digital Solution,
menyediakan Digital Ecosystem Solution yang terintegrasi dengan
tujuan mengedepankan Customer Experience dan Business Value yang diperlukan oleh
high end market.
Tujuan dari Telkom Digital Solution adalah membantu perusahaan untuk melakukan transformasi digital melalui layanan end-to-end yang meliputi ICT Platform
3. Service Transition
Transisi pelayanan pada Telkom sangat dipengaruhi oleh perkembangan
teknologi telekomunikasi. Kilas balik pada masa setelah peluncuran satelit
palapa jaringan telekomunikasi Indonesia menjadi semakin luas, sehingga telkom yang
masih pada masa awal terbentuk harus menghadapi tantangan untuk mewujudkan otomatisasi
jaringan seluruh ibukota.
Masa kini perusahaan telekomunikasi tersebut tengah bertransformasi menjadi digital telecommunication company. Hal ini dapat kita lihat dari pembagian bisnis yang terbagi menjadi 3 Digital Bisnis Domain : Digital Connectivity, Digital Platform, dan Digital Services
Sumber :
https://www.liputan6.com/bisnis/read/4341234/ini-strategi-telkom-pertahankan-kinerja-perusahaan
https://www.telkomdigitalsolution.com/about/
https://telkom.co.id/sites/about-telkom/id_ID/page/profil-dan-riwayat-singkat-22
https://www.liputan6.com/tekno/read/750780/layanan-telepon-di-indonesia-hadir-sejak-tahun-1800-an
Komentar
Posting Komentar